BANGKA BARAT – Kabupaten Bangka Barat didapuk sebagai tuan rumah acara puncak Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional ( HKSN ) 2021 yang akan digelar pada Desember mendatang.
Tidak tanggung – tanggung, acara puncak tersebut rencananya akan dihadiri Presiden RI, Joko Widodo dan Menteri Sosial, Tri Rismaharini.
” Harapan pertama kita berharap Bu Menteri dan Pak Presiden bisa datang, jadi kita bisa berpresentasi lebih banyak tentang Kabupaten Bangka Barat, terkhususnya terkait pariwisata yang ada,” ujar Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming, Selasa ( 16/11 ).
Dalam rangka persiapan acara tersebut, Bong Ming Ming bersama Kepala Dinsospemdes Bangka Barat, Suradi telah mengikuti rapat di Kantor Kementerian Sosial pada Senin ( 15/11 ) kemarin.
Menurut Wabup, rapat tersebut
membahas beberapa event yang akan diselenggarakan di Kabupaten Bangka Barat, salah satunya pembuatan rumah layak huni yang melibatkan semua unsur secara gotong – royong.
Sesuai arahan Kemensos, Pemda Bangka Barat juga akan melaksanakan vaksinasi massal yang rencananya akan digelar di Lapangan Gelora Muntok.
Dipilihnya Lapangan Gelora bukan tanpa alasan. Menurut Wabup, di lapangan tersebut, Presiden pertama RI, Ir. Soekarno pernah berpidato dihadapan masyarakat Muntok.
” Vaksinasi massal di Gelora sebagai momentum untuk perlawanan Covid-19, disitu kan tempat Bung Karno pernah pidato,” imbuhnya.
Persiapan yang dilakukan Pemda sejauh ini baru sekitar 10 – 20 persen. Namun Bong Ming Ming optimis dalam satu sampai dua minggu ke depan, persiapan akan mencapai 40 hingga 60 persen.
Guna suksesnya acara tersebut, Pemkab pun telah menyiapkan anggaran sebesar Rp. 100 juta. Karena dirasa masih kurang, Bong Ming Ming mengajak seluruh stakeholder serta perusahaan – perusahaan yang ada agar ikut membantu mengucurkan dananya.
” Dana itu kemarin baru kita anggarkan 100 juta, tapi Insya Allah kita akan cari bantuan dari beberapa perusahaan untuk membantu HKSN ini,” ujar Bong Ming Ming. ( SK )