Boven Digoel – Hubungan baik dan kedekatan masyarakat dengan anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 1711/Boven Digoel semakin terlihat, Kamis (25/3/2021).
Warga di sekitar lokasi TMMD tepatnya di Distrik Kawagit, Kabupaten Boven Digoel membagikan hasil kebun kepada personil dapur.
Adek Charlie dan teman-temannya dengan sukarela memberikan hasil kebunnya kepada salah satu anggota dapur Satgas TMMD Serka Rakhim Rajab untuk diolah dan dijadikan santapan sore.
Serka Rakhim Rajab mengatakan bahwa masyarakat setempat dari yang dewasa hingga yang masih muda seperti Adik Charlie dan teman-temannya sangat bangga atas kinerja dan hadirnya personil Tentara Manunggal Membangun Desa di tengah-tengah mereka.(*)