RAGAM

Bantu Satgas TMMD, Warga Perbantukan Viar Angkut Material

38
×

Bantu Satgas TMMD, Warga Perbantukan Viar Angkut Material

Sebarkan artikel ini

Boven Digoel – Warga Kampung Wanggom, Distrik Kawagit, Kabupaten Boven Digoel, Bapak Juve memperbantukan motor roda tiga jenis Viar untuk mengangkut material menuju pembangunan rumah sasaran Program TMMD ke-110 Kodim 1711/Boven Digoel, Senin (29/3/2021).

Bapak Juve adalah salah satu masyarakat Kampung Kawagit yang gigih membantu menyukseskan program TMMD ke-110.

Beberapa Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 1711/Boven Digoel, juga nampak membantunya bersama-sama mengangkut material pasir dan batu.

Giat ini membuktikan jalinan silaturahmi antara Satgas dengan masyarakat di sekitar lokasi TMMD. Tanpa kenal lelah Satgas TMMD dan warga saling mendukung dalam pembangunan.(*)