BANGKA SELATANHEADLINE

DPRD dan Pemkab Basel Resmi Sahkan APBD Tahun 2022

2
×

DPRD dan Pemkab Basel Resmi Sahkan APBD Tahun 2022

Sebarkan artikel ini

BANGKA SELATAN – DPRD Kabupaten Bangka Selatan menggelar rapat paripurna dengan agenda pengambilan keputusan DPRD terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang APBD Kabupaten Bangka Selatan Tahun Anggaran 2022.

Rapat paripuna itu dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan, Erwin Asmadi disertai Wakil Ketua, Samson Arismono, Muzani Abdullah serta Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid dari ruang sidang utama gedung DPRD setempat, Selasa (30/11/2021).

Dalam rapat paripurna itu, enam fraksi yang ada di DPRD Kabupaten Bangka Selatan menyatakan menerima dan menyetujui Raperda APBD Kabupaten Bangka Selatan Tahun Anggaran 2022 untuk disahkan menjadi Peraturan Daerah (Perda).

Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan, Erwin Asmadi melalui Dian Sersanawati menyebut, enam fraksi tersebut yakni, Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi Golkar, Fraksi Gerindra, Fraksi Demokrat Persatuan Pembangunan, Fraksi Keadilan Sejahtera Kebangkitan Bangsa, dan Frkasi Bintang Amanat Satu.

“Maka mengusulkan Raperda Kabupaten Bangka Selatan tentang sebagaimana disebutkan tadi untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Selatan,” ucap Dian Sersanawati.

Setelah disetujui, kesepakatan itu diumumkan dengan mengetahui Memorandum Of Understanding (MoU) yang dilakukan antara pihak eksekutif dan legislative. Diketahui, pertumbuhan ekonomi Bangka Selatan pada tahun 2022 diproyeksi sebesar 2,61 persen.

Yang mana, Pemkab Bangka Selatan juga menargetkan nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebesar 67,75, tingkat Penggangguran Terbuka ditargetkan turun ke 5,0 persen, dan angka kemiskinan turun ke 3,52 persen.

Untuk mencapai proyeksi yang telah ditetapkan, Pemkab setempat juga merencanakan belanja daerah sebesar 912,4 Miliar dengan pendapatan daerah yang ditaksir mencapai 870,2 Miliar. Hal ini dilakukan dengan kajian yang cermat antara pihak eksekutif dan legislatif. (Yusuf)

READ  Maruarar Sirait Jadi Figur Penting di TKN